Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan model regresi ekosistem kolam untuk kolam ikan tertutup (Recirculating Aquaculture System disingkat RAS). Kajian model ini membahas tentang variable-variabel dan parameter yang utama dapat mempengaruhi keberlangsungan ekosistem kolam sehingga dapat menggambarkan transformasi materi dalam ekosistem. Model ini memberikan kemudahan dalam memilih proporsi optimal untuk menggambarkan keterkaitan antar variabel dan parameter untuk perairan kolam agar dapat mengoptimalkan  lahan. Variabel yang diamati dalam percobaan yang dilakukan selama 92 hari adalah : Luas Media Pengurai Amoniak ( Spesific Surface Area), Volume Air, Luas Kolam, Suhu, PH, Jumlah Amoniak terlarut, dan Oksigen Terlarut (Dissolved Oxygen). Kajian awal dalam penelitian ini dilakukan uji regresi untuk melihat pengaruh antar variable dan parameter. Dari hasil pengamatan dan kajian regresi terlihat bahwa pengaruh luas media sangat dominan terhadap keberlangsungan ekosistem kolam

Article Details

How to Cite
1.
Sudrajat R. TINJAUAN TENTANG KETERKAITAN PARAMETER DENGAN MODEL REGRESI MULTIVARIAT PADA KOLAM IKAN TERTUTUP. EKSAKTA [Internet]. 2017Nov.30 [cited 2024Nov.21];18(02):158-63. Available from: https://eksakta.ppj.unp.ac.id/index.php/eksakta/article/view/72